Pengertian dan Macam-macam Bentuk Persaingan Beserta Contohnya

Dalam artikel kali ini kita akan membahas materi tentang pengertian persaingan, macam macam persaingan, bentuk bentuk persaingan, fungsi persaingan, dan contoh persaingan.

Persaingan (Competition)

Persaingan merupakan salah satu bentuk dari interaksi sosial disosiatif yang cenderung kepada sikap yang negatif. Apakah yang dimaksud dengan persaingan? Berikut adalah penjelasannya.



Pengertian Persaingan (Competition)

 Persaingan merupakan proses sosial ketika individu atau kelompok manusia yang bersaing melalui bidang-bidang tanpa ada ancaman atau kekerasan. 

Macam-macam Persaingan (Competition)

Persaingan ini memiliki dua tipe, yaitu bersifat pribadi dan tidak pribadi. Persaingan memiliki beberapa bentuk, di antaranya:
  1. persaingan ekonomi; contohnya adalah persaingan untuk mendapatkan konsumen dan pelanggan melalui iklan dan pemasaran.
  2. persaingan kebudayaan; contohnya adalah kompetisi dalam permainan catur.
  3. persaingan kedudukan dan peran; contohnya adalah kampanye dalam pilkada oleh masing-masing pasangan calon.
  4. persaingan ras, contohnya adalah persaingan antara kulit putih dengan kulit hitam.

Fungsi Persaingan (Competition)

Persaingan dalam batas-batas tertentu dapat memiliki beberapa fungsi, antara lain:
  1. menyalurkan keinginan individu atau kelompok yang bersifat kompetitif;
  2. sebagai jalan ketika keinginan, kepentingan, dan nilai menjadi pusat perhatian, tersalurkan dengan baik oleh mereka yang bersaing;
  3. merupakan alat untuk mengadakan seleksi;
  4. persaingan dapat berfungsi sebagai alat menyaring warga golongan karya (fungsional).

baca juga:  Pengertian Kontravensi, Pengertian Pertentangan (Conflict)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pengertian dan Macam-macam Bentuk Persaingan Beserta Contohnya"

Post a Comment